Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Memeriksa Keamanan Password dengan Google Password Checkup

Memeriksa Keamanan Password dengan Google Password Checkup
Google Password Checkup merupakan ekstensi Chrome sederhana yang akan memberi tahu kita kapan harus mengubah password atau kata sandi. Akhir-akhir ini sering kita dengar kabar banyaknya kebocoran data pada website-website terkenal termasuk nama pengguna, kata sandi, dan informasi pribadi lainnya. Bahkan beberapa waktu lalu tersiar kabar lebih dari 20 juta password terpampang di internet.

Mengikuti perkembangan berita dan layanan yang selalu update tentang kebocoran informasi membutuhkan banyak waktu.

Untungnya, layanan seperti 1Password's Watchtower serta Have I Been Pwned? cukup membantu kita untuk mengetahui apakah password kita telah dicuri. Kali ini Google telah meluncurkan tool sejenis dengan nama Google Password Checkup. Tool keamanan ini sudah bisa kita gunakan sebagai ekstensi di browser Chrome.

Memeriksa Keamanan Password dengan Google Password Checkup
Memeriksa Keamanan Password dengan Google Password Checkup

Untuk menggunakannya sangat mudah, ktia hanya perlu menginstal ekstensi ini dari Chrome Web Store. Dengan ekstensi yang ditambahkan ke Chrome, ekstensi ini akan terus memonitor saat kita masuk ke situs atau layanan tertentu, dan jika terdeteksi password kita telah bocor, kita akan melihat peringatan merah yang muncul untuk menyarankan kita segera mengubah password lama kita.

Memeriksa Keamanan Password dengan Google Password Checkup
Memeriksa Keamanan Password dengan Google Password Checkup
Jika Anda tidak ingin melihat peringatan untuk situs tertentu, Anda dapat mengabaikannya dengan memilih tombol "Ignore for this site" dan ekstensi ini akan berhenti memunculkan peringatan. Anda dapat mengatur ulang untuk situs yang diabaikan dengan mengklik ikon ekstensi, lalu pilih Advanced Settings.

Jika kita melewatkan peringatan, ikon Password Checkup akan berubah menjadi merah terus-menerus, tidak lagi hijau. Selanjutnya kita bisa mengakses situs web yang bersangkutan dengan mengklik link, atau mengabaikan peringatan jika kita telah memperbarui password yang bocor.
Ari
Ari blogger, IT technician

Posting Komentar untuk "Memeriksa Keamanan Password dengan Google Password Checkup"