Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mengetik Menggunakan Emoji dan Kaomoji di Windows 10

Mengetik Menggunakan Emoji dan Kaomoji di Windows 10
Emoji bisa menggantikan kata-kata, seolah-olah kita kembali ke zaman purba dimana orang menggambar simbol-simbol di dinding gua. Penggunan emoji sangat luas, terutama ada perangkat mobile seperti smartphone dan tablet. Tapi bagaimana jika kita ingin mengetik emoji di komputer?

Pada Windows 10 kita bisa langsung menggunakan emoji. Ada istilah lain yaitu kaomoji. Apa itu kaomoji? Kaomoji adalah sebuah emoticon yang lebih kompleks, yang merupakan pendahulu dari emoji. Bagi Anda generasi tua yang pernah menggunakan HP jadul mungkin terbiasa dengan smiley :) atau ;) yang terdiri dari kombinasi simbol tanda baca yang digabungkan untuk membentuk suatu ekspresi, yang disebut dengan emoticon. Emoji hanyalah representasi dari gambar emoticon, sehingga simbol smiley direpresentasikan sebagai gambar 😊.

Kaomoji lebih luas dibandingkan dengan emoticon, terdiri dari susunan simbol yang kompleks yang mendekati gambar. Dengan kaomoji, kita dapat mengekspresikan karakter rumit yang tidak ada pada emoji atau emotikon, seperti kaomoji membalik meja dengan amarah (╯°□°)╯︵ ┻━┻, wajah berbunga-bunga (✿◕‿◕✿), dan karakter lain yang lebih aneh.

Fitur terbaru ini sangat mudah diakses pada Windows 10. Papan ketik emoji yang lama telah diperbarui dengan tambahan kaomoji dan simbol, sehingga memudahkan kita menggunakannya pad berbagai aplikasi dan sosial media seperti Facebook, Twitter, dan aplikasi lainnya tanpa ribet.

Bagaimana cara mengakses emoji atau kaomoji ini pada Windows 10? Cukup tekan shortcut berikut ini: tombol Windows + ;  atau tombol Windows + .
Kita bahkan dapat mengakses emoji terbaru, yang mencakup representasi hal-hal yang lebih menarik cukup dari satu keyboard. Atau, kita dapat mengklik kanan area teks dan akan muncul opsi emoji.

Perlu diperhatikan bahwa kita memerlukan update Windows terbaru yang dirilis Mei 2019 untuk mengakses kaomoji ini, yang juga dikenal sebagai Windows 10 versi 1903. Jika Anda mengalami kesulitan atau tidak menemukan fitur emoji dan kaomoji baru ini, ketikkan winver pada kotak pencarian Windows, lalu pastikan Windows Anda merupakan versi 1903. Update Windows ini dirilis Mei 2019 dan akan didistribusikan secara berurutan, jadi bisa saja kita belum mendapatkan update otomatis. Kita juga bisa melakukan update manual dengan mengunduh tool update dari Microsoft.

Mengetik Menggunakan Emoji dan Kaomoji di Windows 10
Mengetahui versi Windows 10

Cara Mengetik Emoji dan Kaomoji di Windows 10

Karena ini fitur baru, banyak orang yang masih belum tahu bagaimana menggunakannya, atau menu Emoji tidak muncul di menu. Masalah lain kadang opsi klik kanan keyboard emoji tidak muncul di Word atau Notepad.

Mengetik Menggunakan Emoji dan Kaomoji di Windows 10
Mengetik Menggunakan Emoji dan Kaomoji di Windows 10
Keyboard emoji berisi tiga tab: Emoji, Kaomoji, dan Symbol. Tab Emoji terorganisir dengan baik, dengan fungsi pencarian di bagian paling atas, misalkan kita mencari gambar hati, maka saat jendela Emoji terbuka langsung saja ketik "heart" maka semua emoji yang berhubungan dengan hati akan muncul. Penjelasan setiap emoji juga akan muncul jika kita arahkan kursor di atasnya. Berbagai emoji dikelompokkan berdasarkan kategori di bagian bawah.

Mengetik Menggunakan Emoji dan Kaomoji di Windows 10
Mengetik Menggunakan Emoji dan Kaomoji di Windows 10

Pada tab kaomoji masih belum seperti tab emoji, belum ada fitur pencarian dan penjelasan. Kita harus menerka tentang apa arti masing-masing ekspresi, atau beberapa cukup detail sehingga kita dengan mudah mengenali maksud tiap ekspresi. Di bagian bawah juga dilengkapi kategori berdasarkan jenis ekspresi seperti senang, marah, sedih, dll. Teks pop-up yang berisi penjelasan hanya menampilkan kaomoji secara lengkap.

Mengetik Menggunakan Emoji dan Kaomoji di Windows 10
Mengetik Menggunakan Emoji dan Kaomoji di Windows 10
Mengetik Menggunakan Emoji dan Kaomoji di Windows 10
Mengetik Menggunakan Emoji dan Kaomoji di Windows 10
Ingat bahwa emoji adalah simbol tunggal, sehingga Anda tidak perlu khawatir terpotong karena ganti baris. Berbeda dengan Kaomoji dan emotikon yang merupakan gabungan sekelompok simbol yang panjang dan kompleks dan mungkin terpisah karena ganti baris sehingga kita perlu merencanakan layout. Emoji, Kaomoji atau simbol biasa semuanya didukung oleh aplikasi Microsoft seperti Word, Edge, dan bahkan Notepad, jadi Anda bisa mengetiknya di dalam aplikasi apa pun. Buka aplikasi, buka keyboard emoji, dan pilih.
Ari
Ari blogger, IT technician

Posting Komentar untuk "Mengetik Menggunakan Emoji dan Kaomoji di Windows 10"