Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mengaktifkan Dark Mode pada Google Chrome

Google Chrome versi 74 secara resmi diluncurkan pada 24 April yang lalu untuk sistem operasi Windows, Mac, dan Linux. Pada versi ini sudah dilengkapi dengan fitur dark mode (mode gelap) baru untuk pengguna Windows 10. Mode gelap yang sama dirilis bulan lalu di macOS pada Chrome versi 73, dan update kali ini mencakup dukungan otomatis pada Windows 10.

Chrome akan secara otomatis mengaktifkan tema ini dengan mencocokkan jika mode gelap diaktifkan pada Settings Windows 10. Hasil akhirnya membuat Chrome terlihat hampir identik dengan tampilan Incognito Mode (mode penyamaran) dengan tampilan yang lebih gelap.

Saat Google meluncurkan fitur baru ini di Windows, mereka belum sepenuhnya mengaktifkannya untuk semua pengguna Chrome. Google mengonfirmasi bahwa fitur dark mode ini masih terbatas untuk pengguna Chrome M74, dan akan berkembang ke pengguna yang lebih luas secara bertahap.

Tapi jika Anda sudah tidak sabar untuk mencoba mengaktifkannya, ada cara khusus untuk memaksa aktivasi dark mode pada Chrome:

  • Cari shortcut Chrome yang biasa Anda gunakan untuk membuka aplikasi ini. Biasanya shortcut ini ada di Desktop dan direktori C:\ProgramData\Microsoft\Windows\Start Menu\Programs.
  • Klik kanan shortcut Chrome dan pilih Properties.

Mengaktifkan Dark Mode pada Google Chrome
Mengaktifkan Dark Mode pada Google Chrome

  • Pada tab Shortcut, cari bagian Target dan tambahkan perintah --force-dark-mode pada akhir lokasi target.
  • Buka Chrome dan mode gelap akan otomatis diaktifkan.

Perlu diperhatikan jika Anda biasanya membuka Chrome dari shortcut yang disematkan di Taskbar, Anda harus mengeklik kanan shortcut tersebut dan pilih Unpin from Taskbar. Kemudian klik kanan dan Pin to Taskbar lagi untuk memperbarui shortcut agar otomatis mengaktifkan Dark Mode.

Mengaktifkan Dark Mode pada Google Chrome
Mengaktifkan Dark Mode pada Google Chrome

Chrome sebenarnya sudah menawarkan dukungan tema untuk mengaktifkan mode gelap melalui Chrome Web Store, tetapi mode gelap ini adalah fitur resmi dengan dukungan kompatibilitas seluruh komponen tampilan Chrome, tidak ada lagi warna yang saling bentrok sehingga tidak terbaca. Chrome 74 juga menyertakan sejumlah perubahan lain yang mungkin jarang kita perhatikan secara visual. Fitur animasi Chrome sekarang dapat dinonaktifkan untuk mengurangi gerakan, dan ada fitur baru untuk memblokir situs web dari deteksi Incognito Mode.

Jika Chrome yang Anda gunakan masih versi lama, segera update ke versi 74 dengan klik Menu > Help > About Chrome.
google.com/chrome
Ari
Ari blogger, IT technician

Posting Komentar untuk "Mengaktifkan Dark Mode pada Google Chrome"